Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Binong Sambangi Tokoh Masyarakat

Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Binong Sambangi Tokoh Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

Harianindonesia.net, Tangerang – Dalam upaya menciptakan situasi kondusif Jelang Pilkada 2024 di wilayah Kelurahan Binong, Bhabinkamtibmas Kelurahan Binong Polsek Curug, Aipda Agus Gumilar, bersama Kasi Trantib Kecamatan Curug, Maman, SE, melaksanakan kegiatan sambang tokoh masyarakat. Kegiatan ini bertempat di Kampung Peusar RT 05/01, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang (3/11/24).

Pada kesempatan tersebut, Aipda Agus Gumilar bersama Maman bertemu dengan Ketua RW setempat, Muhidin, serta beberapa tokoh masyarakat lainnya. Pertemuan ini bertujuan untuk mengimbau agar seluruh pihak dapat saling mendukung dalam menjaga ketertiban. “Diharapkan seluruh warga dan pelaku usaha dapat bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan aman,” ujar Aipda Agus Gumilar.

Selain itu, dalam kegiatan sambang ini juga ditekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga ketertiban, terutama selama berlangsungnya proses kampanye di Pilkada 2024. Aipda Agus mengimbau agar warga dan pengusaha selalu berkomunikasi dan koordinasi dengan pihak keamanan jika terdapat potensi gangguan.

Kapolsek Curug, Kompol Sugeng Ade Wijaya, S.I.K., memberikan apresiasi atas kegiatan ini sebagai bentuk penguatan sinergi antara kepolisian dan masyarakat. "Upaya pendekatan ini penting guna menciptakan situasi yang kondusif dan meminimalisir konflik di lingkungan masyarakat," ungkap Kompol Sugeng. (Parman) 

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow